Wisata Ke Kota Berikut Paling Asyik Dengan Naik Kereta Api

Jual tiket kereta – Kegiatan wisata merupakan kegiatan yang sangat mengasyikkan bagi banyak orang. Hal tersebut karena wisata dapat dapat menurunkan ketegangan, merileksasi pikiran, dan melepaskan beban-beban. Pergi ke kota berikut adalah tujuan yang menyenangkan untuk wisata. Agar wisata tidak mainstream, pergilah dengan kereta api bersama keluarga atau teman terdekat. Segera pergi ke tempat jual tiket kereta untuk membeli tiket sebelum kehabisan.

Berikut ini adalah beberapa kota yang dapat dikunjungi dan asyik. Kota ini layak anda tuju dengan kereta api.

  • Malang

Malang menjadi tujuan wisata yang asyik dan cocok ditempuh dengan kereta api. Banyak sekali kereta baik kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif tujuan Malang. Pilihan jamnya juga banyak sehingga tak usah khawatir saat membeli tiket di tempat jual tiket kereta api. Malang memiliki banyak wisata, apalagi di daerah Batu. Ada museum angkut, Jawa Timur Park, Batu Night Spectacular, Alun-alun Malang, dan aneka kuliner khas Malang. Selain itu ada agrowisata apel yang khas Malang.

  • Bandung

Seperti yang kita tahu, tempat jual tiket kereta selalu sold di hari libur untuk tujuan Bandung dan Jakarta. Bandung sangat terkenal karena banyak wisata kuliner, belanja, dan alamnya. Untuk pergi ke Bandung sangat cocok dengan naik kereta api. Selain nyaman selama perjalanan, juga bisa melihat pemandangan alam yang indah dan menyegarkan mata.

  • Yogyakarta

Yogyakarta adalah kota wisata yang sangat terkenal setelah Bali. Selain karena menjadi kota pelajar, Yogyakarta juga menjadi ikon wisata yang merakyat. Asal pintar mengatur anggaran, Yogya adalah tujuan wisata yang murah. Ke Yogya dapat dilakukan dengan naik kereta api karena pemberhentian atau stasiunnya dekat dengan daerah wisata. Ada stasiun Tugu, Stasiun Maguwo, Stasiun Lempuyangan. Anda juga bisa mendatangi tempat jual tiket kereta di stasiun tersebut kalau ingin membeli tiket pulang.

  • Solo

Solo berdekatan dengan kota Yogyakarta. Kota kecil ini terkenal karena banyak hal. Wisata budaya, wisata belanja, wisata kuliner ada di Solo. Tak heran banyak  yang rindu dengan kota yang satu ini. Dengan adanya tiga stasiun yang ada di Solo membuat kota ini tak ada matinya. Stasiun Jebres, stasiun Purwosari, dan Stasiun Balapan menjadikan Solo mudah diakses dengan kereta api. Kalau mau membeli tiket segera hubungi agen jual tiket kereta agar anda tak kehabisan tiket.
Kota di atas menjadi kota yang layak untuk anda kunjungi dengan kereta api. Selain adanya beberapa stasiun dalam kota, wisata yang ditawarkan memang sangatlah menjanjikan dan pastinya membuat anda bahagia. Ingat ya, tempat jual tiket kereta api selalu ramai kalau menjelang lebaran dan liburan, jadi selalu siap sedia agar tak kehabisan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.